Random Post

Trending Topik

Popular Post

Ping your blog, website, or RSS feed for Free

Recent Post

CONTENT BLOGGER HERE
CONTENT TWITTER HERE
CONTENT FACEBOOK HERE

Comments

Blog Berkah. Diberdayakan oleh Blogger.

Search This Blog

Contoh Metode Penelitian


BAB 4
METODE PENELITIAN

Di dalam bab ini berisi tentang jenis penelitian, lokasi penelitian, variabel
penelitian, definisi operasional, populasi dan sampel penelitian, metode dan alat
pengumpul data, rencana pengolahan dan analisis data,serta rencana kegiatan
penelitian.

4.1 Jenis Penelitian
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Korelasional yaitu
penelitian atau penelaahan hubungan dua variabel atau lebih pada suatu situasi
atau sekelompok subjek ( Soekidjo, 2002 ); yaitu untuk mencari hubungan antara
konsep diri perawat dengan faktor keturunan dan persepsi gaji yang diterima tiap
bulan pada perawat di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Lumajang. Tujuan
penelitian korelasional adalah untuk mendeteksi sejauh mana variasi-variasi pada
suatu faktor berkaitan dengan variasi-variasi pada satu atau lebih faktor lain
berdasarkan pada koefisien korelasi (S.Suryabrata, 1997).
Pendekatan yang dipakai adalah pendekatan secara kuantitatif dengan
menggunakan kuesioner tertutup dan pendekatan kualitatif dengan teknik
wawancara .


4.2. Lokasi Penelitian
Penelitian ini mengambil tempat di Rumah Sakit Umum Daerah
Kabupaten Lumajang dengan pertimbangan, di rumah sakit ini mempunyai tenaga
keperawatan sebanyak 116 orang dengan latar belakang pendidikan40
mayoritas D III Keperawatan, ada yang bersetatus Pegawai Negeri Sipil dan Non
Pegawai Negeri Sipil / tenaga kontrak,dengan standart gaji yang berbeda.

4.3 Varibel Penelitian
Variabel penelitian ini adalah konsep diri, faktor keturunan dan persepsi gaji
yang diterima tiap bulan , dimana masing masing variabel dapat berfungsi
sebagai variabel bebas atau tergantung, karena masing-masing variabel dapat
saling mempengaruhi dan dipengaruhi.

4.4. Definisi Operasional
1. Konsep diri perawat dalam penelitian ini adalah keyakinan, pandangan
atau penilaian perawat terhadap diri dan profesinya, yang meliputi
gambaran diri, ideal diri, harga diri, peran dan identitas diri.

2. Faktor Keturunan; yang dimaksud faktor keturunan dalam penelitian ini
adalah keluarga yang bekerja dibidang pelayanan kesehatan baik medis,
perawatan, tenaga kesehatan lain ( ahli gizi, fisioterapi ), maupun
administrasi, atau tindakan membantu orang yang sakit secara
tradisional.
3. Persepsi terhadap gaji ; yang dimaksud dalam penelitian ini adalah
pandangan atau penilaian perawat terhadap gaji yang diterima tiap
bulan, baik gaji pokok maupun insentif lain yang diterima dari rumah
sakit.

4. Perawat; yang dimaksud perawat dalam penelitian ini adalah tenaga
keperawatan yang memiliki ijazah Akademi Perawat atau D III41
Keperawatan baik yang bersetatus pegawai negeri maupun non pegawai
negeri.

4.5 Populasi dan Sampel Penelitian
3.2.1 Populasi Penelitian
Populasi dalam penelitian ini seluruh perawat yang bekerja di Rumah Sakit
Umum Daerah Kabupaten Lumajang, sebanyak 116 orang.

3.2.2. Sampel Penelitian
Sampel penelitian ini adalah seluruh perawat PNS dan Non PNS yang
memiliki ijasah Akademi Keperawatan / D III Keperawatan sebanyak 116
orang ( sampel jenuh / total sampling ).

4.6 Metode dan Alat Pengumpulan Data
Di dalam penelitian ini cara pengumpulan datanya dengan menggunakan
angket / kuesioner berbentuk pilihan ( closed ended item ) dan wawancara
mendalam untuk permasalahan faktor keturunan. Sedangkan untuk mengukur
konsep diri perawat dan persepsi terhadap gaji berdasarkan item penilaian dari
Gordon ( 1966 ) dengan menggunakan sekala sikap dengan ketentuan untuk
pernyataan positif : (4) Sangat Setuju, (3) Setuju, (2) Ragu-Ragu, (1) Tidak
Setuju, dan (0) Sangat Tidak Setuju.
Untuk pernyataan negatif : (4) Sangat Tidak Setuju, (3) Tidak Setuju, (2) Raguragu, (1) Setuju, (0) Sangat Setuju.42
Untuk menguji validitas kuesioner menggunakan teknik korelasi product
moment Pearson dengan taraf signifikansi 5 % dengan rumus :
n( xy)-( x)( y)
r =
(n( x²)-( x)²)(n( y²)-( y)²)
Dimana :
r adalah koefisien korelasi produk momen Pearson
n adalah banyaknya pasangan pengamatan
x adalah jumlah pengamatan variabel x
y adalah jumlah pengamatan variabel y

4.7. Rencana Pengolahan Dan Analisis Data
Setelah data terkumpul selanjutnya data dikelompok – kelompokkan,
ditabulasi, dan dianalisis secara manual untuk mencari frekuensi faktor keturun.
Sedangkan untuk analisa konsep diri dan persepsi terhadap gaji, setelah data
terkumpul selanjutnya dilakukan pen-sekoran / penilaian dengan cara menjumlah
seluruh skor yang diperoleh oleh masing-masing responden dan selanjutnya
dibagi dengan jumlah seluruh soal, sehingga diperoleh skor akhir. Skor akhir
dikatagorikan konsep diri positif jika nilai yang didapat > 2 dan konsep diri
negatif jika nilai yang diperoleh kurang dari 2, demikian juga dengan persepsi
terhadap gaji, katagori positif jika skor yang diperoleh > 2 dan negatif jika
skor yang diperoleh < 2.
Untuk melihat hubungan antar variabel di analisa secara statistic non
parametrik dengan menggunakan analisis korelasi ( Chi - Sguare 3 Dimensi )
dengan menggunakan pendekatan teoritik dan pendekatan logika secara manual.43
Untuk data kualitatif diolah dengan cara pengkatagorian data – data yang
telah diperoleh dengan wawancara mendalam dan dilakukan pengkombinasian
dengan teori - teori untuk mendapatkan interprestasi - interprestasi alternative
( Yin R, 2002 ). Interprestasi alternative ini akan dikombinasikan dengan hasil
analisis statistik untuk menjawab pertanyaan penelitian.
Rumus umum analisis korelasi Chi – Square 3 dimensi adalah :
X² = ( O – E )²
E
Keterangan
X² = Nilai Chi Square
O = Banyaknya kasus yang diobservasi
E = Banyaknya kasus yang diharapkan
Rumus Expected 3 Dimensi secara teoritik :
E = (Xi. Xj. Xk)
Untuk mencari derajat kebebasan dengan menggunakan rumus :
Df = r1.r2.r3 – r1-r2-r3 + 2
Pengambilan keputusan dalam penelitian ini dilakukan dengan membandingkan
nilai X² hitung dengan nilai X² tabel dengan taraf signifikansi 0,05.
Apabila dari hasil analisis diperoleh frekuensi yang diharapkan kecil / kurang dari
5, maka digunakan analisis Koreksi Kontinyuitas Yates sebagai upaya untuk
menghilangkan sumber kesalahan, dengan rumus sebagai berikut :
X² = ( O – E )² - 1
E44
Keterangan
X² = Nilai Chi Square
O = Banyaknya kasus yang diobservasi
E = Banyaknya kasus yang diharapkan
1 = Konstanta, merupakan nilai toleransi yang digunakan apabila
frekuensi yang diharapkan kecil.

4.8 Rencana Kegiatan Penelitian
Rencana jalannya penelitian yang akan dilaksanakan adalah sebagai berikut :
1. Tahap Persiapan :
1 ). Persiapan kuesioner, pedoman wawancara dan skala penilaian konsep
diri yang disusun oleh peneliti.
2 ). Pengurusan perijinan dan meminta kesediaan subyek penelitian atas
partisipasi dalam penelitian yang dilakukan.
3 ). Uji coba kuesioner
4). Pemilihan subyek penelitian sesuai dengan kriteria yang telah
ditetapkan.
2. Pelaksanaan Penelitian
Penyebaran kuesioner kepada subyek penelitian dilakukan bersamaan
dengan wawancara mendalam, dengan pemilihan secara acak
sistematis yang dilakukan oleh peneliti sendiri.
3. Penyelesaian Penelitian
Penyelesaian penelitian dilakukan dengan pengolahan dan analisa data
yang telah didapatkan, selanjutnya dilakukan penyusunan dalam45
bentuk laporan penelitian. Sebagai kegiatan akhir dari penelitian ini
adalah penyusunan naskah publikasi. Naskah publikasi ini akan
digunakan untuk mempublikasikan hasil penelitian secara singkat dan
jelas.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Artikel / PTK SD dengan judul Contoh Metode Penelitian. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://blogberkah.blogspot.com/2012/06/contoh-metode-penelitian.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown - Senin, 11 Juni 2012

Belum ada komentar untuk "Contoh Metode Penelitian"

Posting Komentar